Beasiswa Kuliah S2 OSC 2023

Bagi anda yang selama ini selalu mencari info Beasiswa S2 dalam negeri, maka program Beasiswa OSC 2023 bisa menjadi kesempatan yang tak boleh anda lewatkan. Ini merupakan program bantuan pendidikan yang membuka kesempatan untuk melanjutkan kuliah S2 dan telah membuka pendaftarannya pada tanggal 9 Februari 2023 kemarin, adapun periode pendaftaran akan berakhir pada pada 12 April 2023 mendatang.

Sebagaimana diketahui, program beasiswa yang dikemas melalui kompetisi online ini juga menjadi yang pertama ada di Indonesia, yang secara eksklusif diselenggarakan berkat kerjasama antara Surya Edukasi Bangsa Foundation dan Medcom.id. Dengan hadirnya program beasiswa OSC S2 2023, diharapkan bisa mempermudah putra putri Indonesia dalam meraih beasiswa melalui metode online, terutama pada proses pendaftaran dan tes tahap awalnya.

Untuk saat ini, program Beasiswa OSC S2 telah memasuki tahun ke-3 dan telah bekerjasama dengan setidaknya 11 Perguruan Tinggi Swasta ternama dari 5 kota yang berbeda, yakni Jakarta, Bandung,Yogyakarta, Surabaya, dan Malang. Berikut adalah daftar perguruan tinggi yang tersedia:

  • Universitas Mercu Buana
  • Universitas Bunda Mulia
  • Universitas Esa Unggul
  • Institut Teknologi Nasional (ITENAS)
  • Telkom University
  • Universitas Kristen Maranatha
  • Universitas Atma Jaya Yogyakarta
  • Universitas Katolik Widya Mandala (UKWMS)
  • Universitas Kristen Duta Wacana
  • Universitas Islam Malang
  • Universitas Gajayana

Total ada 80 program studi pada beasiswa S2 yang bisa diikuti oleh para pelajar dengan maksimal batas usia 35 tahun atau di bawah 25 tahun khusus untuk fresh graduate dari jenjang S1. Melalui adanya program beasiswa OSC S2, diharapkan ajang ini bisa mendukung pendidikan pascasarjana sekaligus memfasilitasi masyarakat berprestasi di Indonesia untuk dapat berkuliah melalui beasiswa.

Persyaratan Beasiswa

Tak jauh berbeda dengan gelaran di tahun – tahun sebelumnya, berikut ini adalah sejumlah persyaratan untuk mendaftar program Beasiswa S2 OSC 2023.

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Terbuka bagi kalangan Pengajar dan Umum
  • Memiliki IPK minimal 3.0 dari jenjang pendidikan sebelumnya (S1)
  • Lulusan S1 dari perguruan tinggi yang terakreditasi
  • Memiliki motivasi yang tinggi untuk melanjutkan kuliah S2
  • Tidak sedang mendaftar / menerima / akan menerima beasiswa dari pihak lain
  • Mengisi lengkap formulir pendaftaran di laman osc.medcom.id

Cara Daftar Beasiswa

Bagi anda yang tertarik untuk mengikuti proses seleksi penerimaan beasiswa S2 OSC 2023, anda juga bisa mendaftarkan diri melalui TokoPedia dengan beberapa langkah mudah berikut ini:

  • Buka TokoPedia (bisa melalui browser maupun aplikasi)
  • Pilih kategori Pendidikan, lalu pilih Belajar
  • Klik logo OSC kemudian pilih voucher pendaftaran beasiswa
  • Lakukan check out seperti biasa dan lanjutkan dengan pembayaran
  • Salin kode voucher yang ada pada keterangan transaksi
  • Buka laman osc.medcom.id melalui browser
  • Isi form pendaftaran beasiswa dengan lengkap
  • Cek email untuk melakukan verifikasi
  • Klik link verifikasi yang ada di email, lalu pilih lanjutkan ke pembayaran dan paste / tempel kode voucher yang tadi didapat dari TokoPedia
  • Login menggunakan akun anda di laman osc.medcom.id
  • Selesai, anda kini telah sukses terdaftar sebagai peserta beasiswa OSC S2 2023

Ketentuan Beasiswa

Selain beberapa hal di atas, para peserta seleksi beasiswa OSC 2023 juga wajib mengikuti beberapa ketentuan sebagai berikut:

  • Setelah mengisi dengan lengkap data diri dan profil akun beasiswa, lakukan pembayaran pendaftaran sebesar Rp 185.000 (uang pendaftaran akan didonasikan sepenuhnya melalui Surya Edukasi Bangsa Foundation)
  • Peserta hanya diperbolehkan memilih 1 universitas dengan 2 program studi yang tersedia (pilihan prodi pertama menjadi prioritas)
  • Peserta diperbolehkan untuk mengubah pilihan program studi hingga batas waktu yang ditentukan
  • Wajib mengikuti tes online dengan waktu yang telah ditentukan, dengan soal tes yang diberikan oleh universitas pilihan
  • Mengikuti tahap tes selanjutnya (seleksi data diri) khusus bagi peserta yang lolos tes online

Persyaratan Dokumen

Selain semua ketentuan di atas, para peserta yang dinyatakan lolos pada tahap seleksi berkas wajib mengirimkan sejumlah dokumen yang dibutuhkan, di antaranya:

  • Form data diri beasiswa OSC S2 yang telah diisi lengkap (format bisa diunduh melalui laman profil kampus tujuan)
  • Pasfoto berwarna merah / biru (sesuai tahun kelahiran) dengan ukuran 4×6
  • Scan Ijazah atau Surat Keterangan Lulus (SKL)
  • Scan transkrip nilai S1
  • Scan SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian)
  • Scan sertifikat / piagam penghargaan di bidang akademik maupun non akademik (bila ada)
  • Portofolio (bisa berupa karya tulis / foto / design / lainnya bila ada)

Sebagai informasi, peserta yang dinyatakan lolos pada proses seleksi data diri, nantinya wajib mengikuti FINAL TEST beasiswa S2 OSC 2023. Bagi yang tidak mengikuti tes final dengan alasan apapun akan dianggap mengundurkan diri dan gugur dalam seleksi.

Benefit Beasiswa

Meski sangat kompetitif dengan beberapa tahapan seleksi, namun manfaat yang diberikan dari program Beasiswa S2 OSC 2023 juga cukup menarik, berikut di antaranya:

  • Bebas uang pangkal
  • Bebas biaya semester (selama 4 semester)
  • Sertifikat finalis dan peraih beasiswa OSC

Jadwal Seleksi Beasiswa

Jika anda berminat untuk mengikuti seleksi program Beasiswa OSC S2, berikut ini adalah jadwal seleksi yang wajib anda tahu.

  • Periode pendaftaran pada tanggal 9 Februari – 12 April 2023
  • Try out pada tanggal 25 Maret, 1 dan 8 April 2023
  • Test online pada tanggal 15 April 2023
  • Pengumuman hasil tes online pada tanggal 18 April 2023
  • Pengumpulan seleksi berkas pada tanggal 19 April – 4 Mei 2023
  • Pengumuman hasil seleksi berkas pada tanggal 12 Mei 2023
  • Final test pada tanggal 19 – 20 Mei 2023
  • Pengumuman akhir penerima Beasiswa OSC S2 pada tanggal 27 Mei 2023

Demikian lah tadi info beasiswa kuliah S2 di Universitas ternama dalam negeri dari program beasiswa OSC 2023. Selamat mencoba.

Bagikan:

Tags:

Leave a Comment