Pendaftaran Beasiswa IISMA 2023 Segera Dibuka

Setelah sukses dengan gelaran di tahun sebelumnya, Jabar future leader scholarship (JFLS) dipastikan akan kembali dibuka. Ini merupakan program beasiswa yang diperuntukkan bagi para pelajar di wilayah Jawa Barat yang ingin melanjutkan pendidikan kuliah hingga ke jenjang D4 / S1, S2, dan S3, termasuk dengan sejumlah program lainnya yang juga diselenggarakan oleh Pemprov Jawa Barat.

Sebagaimana diketahui, JFLS merupakan program beasiswa yang dirancang khusus bagi semua warga dengan KTP Jawa Barat yang memenuhi persyaratan sebagaimana yang telah ditetapkan. Jabar Future Leader Scholarship 2023 membuka kesempatan bagi lulusan pelajar untuk melanjutkan pendidikan melalui jalur prestasi, baik akademik maupun non akademik yang disesuaikan dengan kapabilitas masing – masing pendaftar.

Mengacu pada gelaran JFLS tahun sebelumnya, program beasiswa JFLS 2023 dijadwalkan akan mulai dibuka pada bulan Juni tahun ini. Jadi, bagi anda yang merupakan warga Jawa Barat dan ingin melanjutkan kuliah melalui program beasiswa JFLS, maka persiapkan diri anda untuk menyambut dibukanya program beasiswa pendidikan kuliah ini.

Namun tentunya proses pendaftaran harus disesuaikan dengan jenjang pendidikan yang ingin diambil, sebab setiap jenjang pendidikan kuliah yang tersedia memiliki persyaratan yang berbeda – beda, berikut telah kami rangkum sejumlah informasi mengenai program beasiswa JFLS tahun 2023 beserta syaranya.

Persyaratan Beasiswa

Bagi anda yang tertarik untuk mengikuti program beasiswa JFLS 2023, berikut ini adalah beberapa kategori dan persyaratan untuk mendaftar khususnya pada jenjang pendidikan D4 dan S1.

  • Telah lulus SMA / SMK / MA sederajat (maksimal 3 tahun sebelum mendaftar)
  • Mahasiswa baru (mana) di 11 Perguruan Tinggi terdaftar dengan akreditasi A di Jawa Barat atau 4 Perguruan Tinggi dengan akreditasi A di luar Jawa Barat
  • Memiliki nilai Ujian Sekolah rata – rata minimal 80 dari skala 100 atau 8 dari skala 10
  • Bukan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Barat, kecuali PNS Kabupaten / Kota diperbolehkan

Persyaratan Dokumen

Selain semua persyaratan di atas, beberapa dokumen juga wajib disertakan untuk mendaftar program beasiswa JFLS 2023, di antaranya:

  • Pasfoto berlatar belakang merah atau biru ukuran 3 x 4
  • Fotokopi identitas diri (Kartu Tanda Penduduk dan Kartu Keluarga
  • Letter of Acceptence (LoA) atau surat keterangan telah diterima di Perguruan Tinggi tujuan
  • Salinan Ijazah atau Surat Keterangan Hasil Ujian (SKHU)
  • Curriculum Vitae (CV)
  • Membuat esai dengan tema pengalaman di organisasi / lingkungan sekitar, serta menceritakan situasi, tantangan yang dihadapi, cara mengatasi, dan hasil yang diperoleh (ditulis dalam bahasa Indonesia dengan minimal 400 kata)
  • Surat pernyataan yang menerangkan sedang tidak menerima beasiswa lain
  • Pakta Integritas pendaftar JFLS 2023
  • Video singkat perkenalan diri dan alasan layak dipilih sebagai penerima JFLS 2023 (durasi video maksimal 1 menit)
  • Melengkapi berkas pendaftaran di sini

Demikian lah informasi terkait program beasiswa JFLS tahun 2023 yang akan segera membuka pendaftarannya dalam waktu dekat. Bagi anda yang merupakan warga Jawa Barat dan memenuhi semua persyaratan di atas serta tertarik untuk mengikuti program beasiswa ini, maka segera lah persiapkan diri anda untuk mendaftar dan menjadi kandidat terbaik agar bisa lolos seleksi dalam penerimaan beasiswa JFLS 2023. Semoga bermanfaat.

Bagikan:

Tags:

Leave a Comment