9 Influencer Buka Beasiswa Kuliah D4 dan S1 Malaka Project 2023

Bagi anda yang saat ini tengah duduk di bangku kuliah, baik jenjang D4 maupun S1, maka beasiswa yang satu ini mungkin menjadi kabar yang sudah anda tunggu-tunggu selama ini. beasiswa Malaka Project Adalah sebuah program bantuan dana pendidikan yang memberikan manfaat berupa pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) kepada para mahasiswa D4 dan S1, beasiswa ini di buka sampai tanggal 1 november 2023.

Sebagaimana diketahui, Beasiswa Malaka Project merupakan program bantuan dana pendidikan yang ditujukan untuk memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk mendapatkan keringanan dalam hal biaya pendidikan.

Malaka Project sendiri didirikan oleh 9 influencers ternama, yakni Cania Citta, Jerome Polin, Ferry Irwandi, Dea Anugrah,  Angellie Nabilla, Fathia Izzati, Coki Pardede, Aurelia Vizal, dan Rizky Ardiprakoso. Singkatnya, ini menjadi gerakan yang fokus menjembatani masalah dalam dunia pendidikan, terutama soal biaya pendidikan itu sendiri.

Melalui program Beasiswa Malaka Project inilah diharapkan teman – teman mahasiswa yang memiliki potensi, kemampuan, dan niat untuk menyelesaikan kuliah tak perlu lagi merasa terbebani oleh biaya pendidikannya.

Persyaratan Beasiswa

Berikut ini adalah beberapa persyaratan untuk mendaftar program Beasiswa Malaka Project 2023:

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Mahasiswa aktif jenjang D4/S1 dari perguruan tinggi dalam negeri
  • Follow dan subscribe Malaka Project melalui akun @malakaproject.id (Instagram dan Tiktok) serta @MalakaProjectid (Youtube)
  • Bagikan pos ini melalui instagram story pribadi
  • Wajib menggunakan akun asli untuk setiap aktivitas di sosial media (dilarang menggunakan fake account)
  • Akun harus bersifat umum (tidak dikunci / private)

Selain semua syarat di atas, pendaftar juga wajib membuat video singkat (berdurasi 1-2 menit) yang berisi jawaban atas sejumlah pertanyaan berikut ini:

  • Apa nilai – nilai, tradisi, atau pola berpikir (dalam diri masyarakat Indonesia) yang telah menghambat perkembangan dalam hidup kita?
  • Jelaskan bagaimana nilai – nilai / tradisi / pola pikir itu dapat menghambat perkembangan dan menimbulkan masalah dalam hidup kita?
  • Apa solusi terbaik dan bagaimana cara memperbaikinya?

Pos video yang sudah dibuat dengan tag Instagram @malakaproject.id, cantumkan nama, semester, jurusan, dan universitas, serta beri hashtag #BeasiswaMalaka #MalakaProject.

Itulah tadi info beasiswa S1 dan D4 dari program Beasiswa Malaka Project 2023. Bagi anda yang memenuhi semua syarat di atas dan merasa layak untuk mendapatkan manfaat besar dari program beasiswa ini, maka segera saja daftarkan diri anda melalui cara – cara di atas.

Untuk info selengkapnya terkait program Beasiswa Malaka 2023 bisa langsung anda kunjungi akun Instagram, Tiktok, dan YouTube resmi Malaka Project. Semoga bermanfaat.

Bagikan:

Tags:

Leave a Comment